Dasar Pemrograman PHP

PHP adalah salah satu bahasa pemrograman berbasis web yang mampu berkomunikasi dengan server atau sering disebut Server Side. Server side yaitu mampu berkomunikasi dengan server untuk mengolah atau pun memanipulasi data-data yang ada di database. Kali ini kita hanya akan membahas tentang Dasar Pemrograman PHP. 

PHP memiliki sintaks yang digunakan dalam pemrograman ataupun penulisan script PHP yaitu di awalai dengan tag <?php dan di akhiri dengan tag ?>. Script PHP bisa di tulis melalui notepad sebagai teks editornya. Nama script ataupun file PHP harus di akhiri dengan ekstensi .php

Sekarang mari kita coba membuat salah satu script PHP.
Buka notepad sobat, kemudian tuliskan script berikut :

<?php
    echo "Hay, this is my first PHP script ....";
?>

Kemudian simpan dengan nama pengenalan.php. Ingat, dengan eksetensi [dot]php dan File Type nya ubah menjadi All Files.

Setelah itu coba jalankan di browser sobat. Sebelum menjalankan, pastikan server lokal sobat sudah aktif. Jika belum aktif, maka script tidak akan di eksekusi.

Jika sobat belum menginstal local server, silahkan instal terlebih dahulu. Saya rekomendasikan sobat menggunakan XAMPP. yaitu sebuah paket software yang lengkap dengan MySQL, FileZilla dan Tomcat. Cara instalnya juga mudah. Silahkan searching di google dengan keyword "Download XAMPP".

Ok, 
Happy codding...
Amin M
Load disqus comments

0 komentar